Ratusan Siswa MTs Negeri 8 Indramayu Melakukan Vaksinasi Gratis Di Sekolah
Ratusan Siswa MTs Negeri 8 Indramayu Melakukan Vaksinasi Gratis - Sebanyak 150 siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri 8 Indramayu mengikuti vaksinasi massal tahap 1, Rabu (8/9). Kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama MTsN 8 Indramayu dan Tim Vaksin Puskesmas Kec. Widasari. Vaksinasi massal dilaksanakan di Lapangan MTsN 8 Indramayu dengan melibatkan 5 petugas dan personel kesehatan.
Kepala MTsN 8 Indramayu, H. Sugiro, S.Pd.I, M.Pd.I merasa bersyukur atas terlaksananya kegiatan vaksinasi untuk siswa madrasah. Ia menjelaskan tujuan pemberian vaksin ini agar dapat meningkatkan imunitas bagi siswa madrasah.
"Terima kasih kepada Tim Vaksinasi, beserta dewan guru yang telah menyiapkan segala sesuatu dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi tahap pertama ini. Semoga para siswa sebagai calon pemimpin bangsa memiliki kekebalan, kekuatan imun, dan terhindar dari serangn Covid-19," tuturnya.
Bapak H. Sugiro berharap kepada wali kelas dan guru untuk dapat meyakinkan wali murid agar mengizinkan siswanya untuk mengikuti vaksinasi ini serta beberapa pesan kepada siswa agar tetap memakai masker walau sudah divaksin dan mengikuti vaksin tahap kedua.
“Terima kasih atas kesediaan kalian telah mengikuti vaksinasi tahap 1 ini, kemudian nanti datang lagi untuk mengikuti vaksinasi tahap kedua, ingat ya, tetap pakai masker walau sudah divaksin, selalu cuci tangan, sehingga kalian nanti menjadi sehat, kebal, dan akhirnya bisa mengikuti belajar di sekolah lagi," pesannya kepada siswa sebelum melakukan vaksinasi dimulai.
Semakin banyak siswa yang tervaksin, bukan tidak mungkin pembelajaran tatap muka di Kab. Indramayu khususnya di Kec. Widasari dapat segera terlaksana. (Hf)
Posting Komentar
0 Komentar